Bagaimana Cara Transfer Pulsa Telkomsel Tanpa Biaya
Bagaimana Cara Transfer Pulsa Telkomsel Tanpa Biaya?

Cara Transfer Pulsa Tanpa Biaya dengan Aplikasi MyTelkomsel

Sebagai perusahaan provider ternama di Indonesia, Telkomsel sendiri telah menghadirkan suatu terobosan yang dapat mempermudah costumernya dalam melakukan akses dan juga fitur bermanfaat. Pesatnya perkembang teknologi dan juga tuntutan persaingan dengan provider competitor membuat telkomsel menghadirkan suatu aplikasi yang dapat didownload melalui gadget seluruh pelanggan telkomsel. MyTelkomsel merupakan aplikasi yang hadir untuk mendukung layanan dari Telkomsel sendiri.

Ada beberapa fitur dan update terbaru dari MyTelkomsel seperti

  1. Melakukan hal dengan One Click Buy, dengan ini anda dapat membeli pulsa, beberapa paket internet, paket hiburan, paket telepon dan sms, serta data roaming sekalipun.
  2. Dapat melakukan upgrade kartu dari 3G ke 4G
  3. Dapat melakukan penukaran POIN Telkomsel yang biasa anda dapatkan melalui aplikasi MyTelkomsel ini
  4. Biasanya harga paket yang dihadirkan dari aplikasi MyTelkomsel lebih hemat dan lebih banyak
  5. Mempermudah pelanggan telkomsel yang menginginkan berbagai macam pelayanan hingga layanan operator dan lain sebagainya.
  6. Fitur lengkap yang dapat anda akses seperti, mengelola nomor telepon, membeli paket, membayar tagihan kartu, isi ulang pulsa, menukarkan Telkomsel POIN, serta cek saldo TCASH

Kegunaan dari aplikasi MyTelkomsel sendiri sebenarnya adalah untuk melihat penggunaan data, jumlah pulsa nomor anda, mengelola email, nama, dan koneksi sosial media, serta mencari gerai pelayanan Telkomsel terdekat. Anda sendiri dapat mendownload aplikasi MyTelkomsel melalui Android ataupun IOS. Setelah melakukan download anda dapat mendaftarkan akun terlebih dahulu agar aplikasi ini dapat digunakan. Caranya sebagai berikut:

  • Anda dapat membuka aplikasi, lalu pilih Sign Up
  • Masukkan nomor telepon Telkomsel anda yang aktif
  • Kemudian masukkan kode verifikasi yang sudah dikirimkan sistem ke nomor anda
  • Kemudian klik tombol “verify” maka aplikasi MyTelkomsel anda sudah aktif dan bisa digunakan

Simak juga: Bagaimana Cara Transfer Pulsa Telkomsel Ke Operator Lain ?

Salah satu layanan yang dapat anda lakukan di aplikasi MyTelkomsel ini yaitu melakukan transfer pulsa, bagaimana cara transfer pulsa Telkomsel tanpa biaya mungkin bisa anda lakukan di aplikasi ini.

  1. Langkah pertama yang harus anda lakukan untuk cara transfer pulsa Telkomsel di aplikasi MyTelkomsel ini yaitu dengan mendownload dan mendaftarkan akun pada aplikasi tersebut.
  2. Setelah login atau akun anda terdaftar, anda akan masuk ke halaman utama pada aplikasi MyTelkomsel, anda bisa memilih tab Belanja di bagian bawah pada tampilan aplikasi pada halaman beranda.
  3. Kemudian anda bisa memilih atau mengklik menu “kirim Hadiah” di bagian bawah ujung kanan layar handphone anda.
  4. Selanjutnya masukkan nomor penerima pulsa yang akan anda transfer
  5. Pilih fitur atau menu “transfer pulsa” lalu pilih opsi “kirim pulsa”
  6. Langka selanjutnya anda bisa memasukkan nominal pulsa yang akan anda kirimkan
  7. Kemudian pilih metode pembayaran, metode pembayaran untuk transfer pulsa ini dapat dilakukan dengan Gopay, ShopeePay, LinkAja atau Dana. (PC)

Baca juga: Cara Transfer Pulsa Telkomsel Ke Indosat

About administrator

Kami Menyediakan Informasi Berdasarkan Sumber Yang Kredibel dan Terpecaya

Tinggalkan Balasan