Cara Transfer Pulsa Telkomsel Lewat Aplikasi
Cara Transfer Pulsa Telkomsel Lewat Aplikasi

Begini Cara Transfer Pulsa Telkomsel Melalui Aplikasi

Telkomsel merupakan salah satu perusahaan operator telekomunikasi seluler di Indonesia yang sudah sangat populer dan banyak digunakan oleh kalangan masyarakat. Telkomsel saat ini menyediakan fitur cara transfer pulsa telkomsel ke sesama pengguna seperti simPATI, Loop, dan Kartu As.

Pasalnya telkomsel juga menyediakan pelanggan dengan pilihan antara dua kartu pra bayar simPATI dan kartu As, kartu HALO pasca bayar, dan berbagai layanan dan program tambahan.

berdasarkan sejarahnya telkomsel merupakan operator telekomunikasi pertama di Asia yang mampu memperkenalkan jasa GSM pra bayar yaitu pada bulan November 1997. Pada saat itu telkomsel pun muncul di Indonesia meluncurkan layanan 3G yaitu pada bulan September 2006.

Saat ini telkomsel sudah menyediakan jaringan broadband di 200 kota besar yang ada di Indonesia. Didukung lebih dari 430 pusat layanan dan 24 jam contact center yang tersebar di seluruh Indonesia.

Syarat dan Ketentuan Transfer Pulsa Telkomsel

Saat ini kebutuhan akan pulsa merupakan suatu kebutuhan esensial bagi setiap pemilik telepon seluler. Cara transfer pulsa telkomsel merupakan layanan yang tersedia untuk berbagi pulsa ke sesama pengguna telkomsel. Pengguna dapat lebih mudah melakukan transfer pulsa telkomsel melalui aplikasi My Telkomsel. Adapun minimal untuk melakukan transfer pulsa untuk pengguna telkomsel adalah Rp 2000.

Pasalnya dalam sekali melakukan transaksi, pulsa yang dapat di transfer adalah antara Rp 5000 hingga Rp 1000.000. Selain itu jika Anda ingin melakukan transfer juga perlu memperhatikan masa aktif kartu telkomsel.
Pada artikel kali ini akan membahas mengenai cara transfer pulsa telkomsel lewat aplikasi. Berikut cara untuk melakukan transfer pulsa telkomsel dengan melalui aplikasi.

Baca juga : Cara Transfer Pulsa Telkomsel Ke XL

Cara Transfer Pulsa Telkomsel

  1. Buka aplikasi My Telkomsel yang sudah Anda install terlebih dahulu melalui play store atau app store
  2. Setelah membuka aplikasi, bisa Pilih akses menu “Gift”
  3. Masukkan nomor tujuan transfer pulsa, pastikan nomor yang dimasukkan sudah benar
  4. Pilih “Transfer pulsa”
  5. Pilih metode pembayaran yang diinginkan
  6. Masukkan kode OTP yang masuk ke nomor Anda
  7. Transfer pulsa berhasil

Fitur aplikasi transfer pulsa telkomsel ini sangat penting. Terlebih jika anda sedang mengalami keadaan darurat seperti saat ada teman yang kehabisan pulsa dan membutuhkannya segera, Anda dapat membantunya melalui cara transfer pulsa lewat aplikasi tersebut. Transfer pulsa dapat dilakukan dengan cara yang mudah dan biaya yang murah.

Demikian pembahasan mengenai cara transfer pulsa telkomsel melalui aplikasi. Jika sewaktu-waktu Anda mengalami hal yang insidental dan membutuhkan transfer pulsa segera, Anda dapat mencoba cara transfer pulsa seperti yang sudah dijelaskan diatas. Semoga artikel tentang cara transfer pulsa telkomsel lewat aplikasi ini dapat menambah pengetahuan Anda dan semoga membantu ya. (PC)

Simak juga : Cara Transfer Pulsa Telkomsel Ke Dana

Tinggalkan Balasan