Susu sangat bermanfaat untuk semua mahluk hidup, tidak terkecuali susu kucing whiskas yang diperuntukan untuk kucing. Dengan berbagai macam manfaat yang dimilikinya cairan ini selalu menjadi tambahan nutrisi untuk membuat hewan peliharaan menjadi lebih sehat.
Tidak hanya manusia, kucing juga membutuhkan asupan nutrisi terkandung di dalam susu yang bisa sangat berguna bagi kesehatan mereka. Cairan ini bisa membantu memperkuat tulang, meningkatkan daya tahan tubuh hewan peliharaan, serta menjaga kesehatan jantung.
Susu formula ini juga mengandung taurine yang bagus untuk menjaga kesehatan mata binatang kesayangan Anda. Selain itu, masih banyak lagi manfaat yang bisa didapatkan dari memberikan cairan ini kepada binatang kesayangan Anda yang satu ini.
Baca Juga : Cara Membuat Makanan Kucing Whiskas
4 Manfaat Susu Kucing Whiskas untuk Kesehatan Hewan Peliharaan
Manfaat lain dari memberikan susu whiskas kepada hewan peliharaan kesayangan Anda di antaranya adalah menyehatkan pencernaan, menjaga kesehatan, memenuhi kebutuhan nutrisi, sebagai suplemen, dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.
1. Membantu memperlancar pencernaan
Bukan hanya pada manusia, susu pada kucing juga bisa membantu untuk memperlancar proses pencernaan. Kandungan di dalamnya yaitu bifidus serta asam laktat lah yang berperan penting untuk membantu memperlancar pencernaan pada hewan peliharaan.
Produk susu milik whiskas sudah diformulasikan khusus sehingga mirip dengan ASI yang dihasilkan oleh induk kucing. Dengan begitu binatang kesayangan Anda akan terbebas dari masalah pencernaan yang seringkali dialami oleh mereka.
2. Menjaga kucing tetap sehat
Cairan ini penting diberikan kepada kucing karena bisa membantu kesehatan mereka agar tetap terjaga. Dengan begitu hewan peliharaan Anda akan terhindar dari segala macam penyakit baik yang ringan atau berat sekalipun.
3. Menjaga kesehatan tulang
Kesehatan tulang pada kucing merupakan hal paling penting untuk mereka miliki. Dengan memiliki tulang sehat, mereka bisa bergerak lincah kesana kemari ketika sedang bermain dengan Anda.
Produk whiskas ini bisa menjadi pilihan tepat untuk menjaga kesehatan tulang binatang kesayangan. Kandungan di dalamnya bisa membantu hewan peliharaan Anda tetap lincah dan gesit karena memiliki tulang yang sehat.
4. Sebagai suplemen
Kandungan terkandung dalam produk whiskas ini seperti vitamin E, vitamin C, minyak ikan, serta nutrisi lainnya mampu memperkuat sistem kekebalan tubuh hewan peliharaan Anda. Dengan begitu susu juga bisa dijadikan suplemen untuk menjaga kesehatan tubuh hewan peliharaan.
Berbagai macam manfaat tersebut bisa Anda dapatkan hanya dengan memberikan produk susu kucing dari whiskas kepada hewan peliharaan Anda. Hewan peliharaan yang sehat juga akan membuat pemiliknya menjadi senang. (SA)
Simak Juga : Cara Memberi Makan Kucing Dengan Whiskas Basah