Cara Membuat Martabak Mini Manis Sederhana di Rumah
Tutorial Cara Membuat Martabak Mini Manis Sederhana di Rumah

Cara Membuat Martabak Mini Manis Sederhana di Rumah, Simak !

Alkisahnews.com – Saat di rumah memang waktunya bersama dengan keluarga, agar saat berkumpul lebih bermakna Anda bisa mengajak untuk masak bersama dengan Cara membuat martabak mini manis sederhana di rumah. Cara membuat martabak mini manis sederhana ini bisa menjadi pilihan untuk meet time bersama.

Resep untuk membuat martabak mini sangat sederhana, jadi bisa menghemat waktu dan mudah untuk pembuatannya. Makanan ini sangat lezat dinikmati saat masih hangat, menambah kehangatan suasana keluarga.

Apalagi makanan ini biasanya banyak disukai anak-anak karena rasanya yang manis dan biasanya menggunakan toping yang anak-anak suka. Anda wajib mencobanya untuk kegiatan bersama keluarga dirumah.

Baca Juga : Cara Membuat Martabak Manis Teflon Rumahan Sederhana

Cara Membuat Martabak Mini Manis Sederhana di Rumah Bersama Keluarga Tercinta

Cara membuat martabak manis mini, Anda harus menyiapkan beberapa bahan. Bahan yang digunakan sangat mudah dicari di super market maupun mini market dekat dengan rumah Anda.

Bahan yang perlu disiapkan yakni, 250 gr tepung terigu, 1 butir telur, 3 sdm gula pasir, ½ sdt soda kue, ½ sdt baking powder, 4 sdm margarin, 20 gr susu bubuk dn air secukupnya.

Sebagai pelengkap, Anda memerlukan bahan untuk membuat toping, antara lain; margarine, keju parut, meses, susu kental manis. Tidak hanya itu, Anda juga bisa member toping sesuai selera. Untuk cara pembuatannya yaitu:

  1. Siapkan tempat untuk mencampurkan bahan-bahan tepung, soda kue, telur, baking powder dan gula pasir. Aduklah secara merata hingga adonan tidak menggumpal, agar tekstur martabak menjadi bagus.
  2. Setelah semua selesai diaduk Anda bis menambahkan margarin, namun sebelumnya margarine harus dilelehakan terlebih dahulu. Aduk kembali secara merata hingga semuanya tercampur.
  3. Siapkan cetakan martabak mini, atau jika Anda tidak memilikinya bisa juga menggunakan teflon dengan ukuran kecil, agar sesuai dengan namanya bentuknya kecil.
  4. Panaskan cetakan, selanjutnya Anda bisa menuangkan adonan sebanyak 1 sendok sayur. Tekan adonan agar saat di cetakan terdapat pinggiran yan tipis dan panggang dengan keadaan api kecil.
  5. Anda dapat menunggu, apabila sudah terdapat gelembung-gelembung pada bagian martabak taburkanlah gula pasir secukupnya, tutup dan bisa dibiarkan matang. Setelah matang martabak bisa ditaburi toping sesuka hati dan siap untuk dinikmati.

Cara Membuat Martabak Mini Manis Tanpa Telur

Cara membuat martabak mini manis tanpa telur bagi Anda yang mempunyai alergi atau memang dalam kondisi di rumah tidak ada telur. Jadi tidak perlu bingung untuk memuat martabak manis tanpa telur.

Bahan yang digunakan untuk martabak ini sedikit berbeda, yakni untuk bahan utamanya adalah 10 sdm tepung terigu, 2 sdm gula pasir, 1 ragi instan dan tambahkan air secukupnya.

Bahan tambahannya yang bisa Anda siapkan yakni, Baking Powder, vanilla bubuk, gula pasir, pasta pandan atua sesuai selera, margarine, keju parut dan meses cokelat. Sebenarnya untuk toping bisa sesuai dengan keinginan Anda.

Cara membuatnya dengan, mencampurkan bahan utama, aduk dengan merata agar tidak menggumpal. Tutuplah wadah dengan kain bersih, kurang lebih selama 30 menit, sembari menunggu Anda bisa membuat topingnya.

Campurkan baking powder, vanili. Dan pasta pandang aduklah secara merata. Panaskan teflon dengan api kecil, jangan menggunakan api besar karena menyebabkan martabak matang tidak merata.

Seperti halnya cara membuat martabak mini manis dengan telur, Anda bisa menunggu keluarnya gelembung di permukaan martabak. Taburi martabak dengan gula pasir secukupnya, tutup kembali teflon hingga martabak matang.

Tahap terakhir Anda bisa membuat toping sesuka hati, dengan melumuri bagian atas martabak dengan margarine setelah itu Anda bisa menambahkan parutan keju atau meses. Resep martabak mini bersarang anti gagal mudah bukan? (SA)

About administrator

Kami Menyediakan Informasi Berdasarkan Sumber Yang Kredibel dan Terpecaya

Tinggalkan Balasan