Cara Memperbaiki Kulkas Tidak Dingin Kompresor Panas
Tips Bagaimana Cara Memperbaiki Kulkas Tidak Dingin Kompresor Panas

Cara Memperbaiki Kulkas Tidak Dingin Kompresor Panas

Cara memperbaiki kulkas tidak dingin kompresor panas sering dikatakan sebagai hal rumit. Dengan kondisi rumit tersebut, kebanyakan orang memilih untuk tidak melakukan perbaikan sendiri. Ini terjadi karena ilmu yang dimilikinya kurang.

Selain itu, ada juga ketakutan kalau perbaikan yang dilakukan malah tidak berefek baik. Patut diakui kalau ada banyak orang yang mencoba memperbaiki alat elektronik namun hasilnya kurang sesuai dengan harapan.

Alat elektronik yang hanya rusak di beberapa bagian malah menjadi rusak seluruhnya. Sebenarnya jika perbaikan dilakukan secara hati-hati, kondisi semacam itu bisa dihindari. Oleh sebab itu, pastikan ilmu yang dimiliki matang terlebih dahulu.

Baca Juga : Kode Error Kulkas Samsung Inverter

Cara Memperbaiki Kulkas Tidak Dingin Kompresor Panas

Cara mengatasi kompresor kulkas panas pertama berhubungan dengan torsi. Intinya Anda perlu memberikan torsi lebih pada motornya. Mungkin beberapa dari Anda akan kebingungan ketika harus memasang torsi lebih.

1. Penambahan Torsi

Sebenarnya cara penambahan torsi sendiri bisa dilakukan dengan sederhana. Caranya dengan memasang kapasitor. Hanya saja pastikan kapasitor yang dipasangkan memiliki nilai 100.

2. Pembersihan

Cara perbaikan selanjutnya adalah dengan melakukan pembersihan. Ketika bagian dalam kulkas kotor, besar kemungkinan debu yang ada akan mengganggu keberlangsungan sistem. Nantinya ini membuat freon tidak bisa bekerja maksimal.

Kondisi tersebut tentu berefek pada kompresor karena debu yang ada membuat kinerjanya harus lebih tinggi. Inilah alasan utama mengapa suhu tersebut mengalami peningkatan. Oleh karena itu, melakukan pembersihan juga bisa dijadikan solusi terbaik.

Simak Juga : Cara Menggunakan Kulkas Baru Merk Aqua

Masalah Pada Pintu Kulkas Sering Terjadi

Beberapa orang sering memerhatikan penyebab yang skalanya besar namun melupakan hal kecil yang biasanya mengganggu. Perlu diingat, kompresor kulkas tidak panas bukan hanya disebabkan oleh hal yang membutuhkan perbaikan besar.

Itu karena, masalah pada kompresor ini juga bisa disebabkan karena masalah pada pintu kulkas. Ada beberapa kondisi dimana pintu kulkas tersebut tidak rapat. Oleh karena itu, jangan lupa juga untuk memastikan kalau pintu kulkasnya berada pada kondisi prima.

Pastikan untuk tidak asal ketika memperbaiki kulkas. Jika sampai perbaikan dilakukan secara asal, besar kemungkinan kerusakannya akan semakin besar. Nantinya Anda sebagai pemilik pasti akan berakhir dengan merasa rugi. Oleh karena itu, pastikan perbaikan ini dilakukan dengan dasar ilmu yang mempuni. (ditulis oleh SA untuk Alkisahnews.com)

About administrator

Kami Menyediakan Informasi Berdasarkan Sumber Yang Kredibel dan Terpecaya

Tinggalkan Balasan